Harga Minyak Goreng Curah di Tabanan Tembus Rp20 Ribu
GOOGLE NEWS
BERITATABANAN.COM, TABANAN.
Kondisi harga minyak goreng tampaknya masih sulit untuk dikendalikan. Terutama minyak goreng curah. Bahkan, di Tabanan khususnya di wilayah pelosok, harga minyak goreng curah per liternya mencapai Rp20 ribu.
Pengecekan harga yang dilakukan oleh pihak kepolisian dari Polsek Selemadeg Barat didapati harga minyak goreng pasca-Lebaran yakni, minyak goreng curah Rp20 ribu perliter. Sementara, minyak goreng kemasan bervariasi mulai dari 25 ribu hingga 52 ribu.
“Soal harga masih sulit. Sudah ada penetapan harga eceran tertinggi. Tapi soal biaya angkut ini yang masih belum diperhitungkan,” kata Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrain (Kadis Perindag) Tabanan I Putu Santika.
Ia menyebutkan, sudah mendapatkan gambaran harga eceran tertinggi dari Kementerian Perdagangan untuk minyak goreng curah, ditambah dari Kementerian Perindustrian. Saat ini pemerintah pusat menetapkan harga eceran tertinggi minyak goreng curah Rp14 ribu per liter.
“Kami di daerah, tidak bisa berbicara banyak,” ujarnya.
Kecamatan Selemadeg Barat berada di batas wilayah Kabupaten Tabanan dan Kabupaten Jembrana. Sementara agen minyak goreng curah berada di Kota Tabanan.
Jarak antara Kota Tabanan hingga Kecamatan Selemadeg Barat bisa mencapai satu jam lebih perjalanan dengan kendaraan roda empat.
“Masyarakat di Selemadeg Barat masih memproduksi minyak kepala secara tradisional, karena di sana banyak pohon kelapa, ujar santika.
Menurutnya, produksi minyak kelapa ini bisa mengurangi konsumsi masyarakat terhadap minyak goreng curah yang bahannya dari kelapa sawit.
“Minyak goreng kelapa yang diproduksi secara tradisional harganya juga lumayan mahal, bisa lebih dari Rp 50 ribu per liternya,” ujarnya.
Editor: Robby Patria
Reporter: bbn/tbn