search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Positif Covid-19 di Tabanan Rata-rata Capai 100 Kasus
Senin, 14 Februari 2022, 22:25 WITA Follow
image

Beritatabanan.com

IKUTI BERITATABANAN.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITATABANAN.COM, TABANAN.

Lonjakan kasus postif Covid-19 di Tabanan cukup mengkhawatirkan. Seminggu terakhir antara 8 Februari hingga 14 Februari 2022 kasus selalu di atas seratus kasus positif. 

Paling banyak terkonfirmasi positif pada 12 Februari sebanyak 259 kasus. Pelaksana tugas Kepala Dinas Kesehatan Tabanan dr I Nyoman Susila berpesan agar masyarakat selalu waspada. 

“Tetap ketat dengan protocol kesehatan dan selalu menggunakan masker ketika pergi ke luar rumah,” katanya, Senin (14/2). 

Selain itu, ia menyebutkan pada Senin ada empat orang meninggal karena positif Covid-19. Menurut Susila Covid-19 masih sangat berbahaya utamanya bagi pasien yang memiliki penyakit penyerta atau komorbid.

“Meski varian Omicron lebih ringan gejalanya, tapi tetap harus waspada,” katanya. 

Susila menyarankan, bagi masyarakat yang terkonfirmasi positif Covid-19, berusia di atas 45 tahun dan memiliki penyakit penyerta disarankan melakukan isolasi terpusat. Pemkab Tabanan telah menyiapkan tempat isolasi terpusat di kawasan Sanur yakni, hotel Werdhapura.

“Saat ini yang menjalani isoter sebanyak 8 orang,” ujarnya. 

Pada Senin (14/2) tambahan kasus positif Covid-19 di Tabanan sebanyak 105. Sehingga total jumah kasus terkonfirmasi positif sebanyak 14.099. Jumah meninggal sebanyak 562 orang dan sembuh sebanyak 11.750 kasus. 

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tbn

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor

Banner

Iklan Sponsor



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritatabanan.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Tabanan.
Ikuti kami